Majalah Gaiya

PEMILIHAN KETUA PEMUDA KATOLIK DOGIYAI DEFINITIF

KEUSKUPANTIMIKA.ORG – Dogiyai, 04 Juni 2024, pemilihan Ketua Pemuda Katolik Dogiyai berlangsung sukses dengan dihadiri oleh ketua karateker Komda Provinsi Papua Tengah, Sdr. Tino Mote, moderator Pemuda Katolik, Pastor Benyamin Magay, Pr, serta para anggota Pemuda Katolik. Acara ini dimulai dengan doa pembukaan, laporan panitia, sambutan-sambutan, pemilihan ketua definitif, penyusunan biro-biro, dan ditutup dengan penutupan resmi.

Dalam sambutannya, Sdr. Tino Mote menegaskan pentingnya semboyan “Pro Ecclesia et Patria” yang berarti bekerja untuk gereja dan tanah air serta menjadi yang terdepan dalam segala bidang kehidupan. “Pemuda Katolik harus menjadi pelopor dalam berbagai aspek kehidupan, membawa perubahan positif bagi gereja dan bangsa,” ujarnya.

Pastor Benyamin Magay, Pr, sebagai Delegatus Dekan Kamapi, mengucapkan terima kasih kepada Karateker Komcap Pemuda Katolik Dogiyai atas kerja keras mereka hingga berhasil menyiapkan pemilihan ketua definitif. “Pemuda Katolik diharapkan dapat mewarnai berbagai lini kehidupan, menjadi mitra dalam menyuarakan aspirasi yang tak bersuara, serta mengembangkan misi Katolik untuk semua kalangan,” tambahnya.

Sdr. Benediktus Goo, yang terpilih sebagai ketua Pemuda Katolik definitif, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia berkomitmen untuk menjalankan beberapa tugas pokok dan menyusun program kerja dari biro-biro untuk Pemuda Katolik Dogiyai. “Kami siap menjadi corong perubahan, agen perbaikan, dan menghayati semboyan ‘Pro Ecclesia et Patria‘,” ungkapnya dengan semangat.

Acara ini mendapat respons antusias dari anggota Pemuda Katolik yang hadir. Mereka siap untuk bergandengan tangan, hadir untuk gereja dan tanah air, serta membawa perubahan yang berarti. Kegiatan ini berlangsung lancar, aman, dan meninggalkan kesan mendalam bagi semua peserta. *** P. BENYAMIN MAGAY, PR

Keuskupan Timika

Official WEB Keuskupan Timika di kelola oleh Komisi Komunikasi Sosial

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button