Majalah Gaiya

RP. BERNARD BOFITWOS BARU, OSA, DITUNJUK SEBAGAI USKUP KEUSKUPAN TIMIKA OLEH PAUS FRANSISKUS

KEUSKUPANTIMIKA.ORG – Pemimpin Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus, resmi mengangkat RP. Bernard Bofitwos Baru, OSA sebagai Uskup Keuskupan Timika, menggantikan Alm. Mgr. John P. Saklil, yang telah meninggal dunia pada 3 Agustus 2019.

Pengumuman pengangkatan ini disampaikan langsung oleh Administrator Keuskupan Timika, RD. Marthen E. Kuayo, setelah Doa Rosario bersama untuk kesehatan Bapa Suci Paus Fransiskus di Gereja Katedral Tiga Raja, Timika, pada Sabtu, 8 Maret 2025, pukul 20.00 WIT.

Sementara itu, pengumuman resmi dari Takhta Suci Vatikan mengenai pengangkatan RP. Bernard Baru, OSA, disampaikan pada pukul 12.00 waktu Vatikan.

Keputusan ini tertuang dalam surat resmi dari Apostolic Nunciature in Indonesia, dengan Nomor 4929/2025, yang ditandatangani oleh Archbishop Piero Pioppo, Duta Besar Vatikan untuk Indonesia, tertanggal 8 Maret 2025.

Setelah pembacaan surat pengangkatan, RD. Marthen E. Kuayo mempersilakan Uskup Terpilih untuk tampil di hadapan umat. Dalam sambutannya, RP. Bernard Baru, OSA, menyampaikan tiga harapan dan permohonannya kepada para imam, biarawan/biarawati, serta seluruh umat Keuskupan Timika:

  1. Mengedepankan sikap saling mendengarkan.
  2. Membangun dialog dan komunikasi yang baik.
  3. Saling membantu dan bekerja sama.

Ia menegaskan bahwa meskipun kini menjabat sebagai uskup, ia tetap merupakan bagian dari umat. Oleh karena itu, ia meminta doa serta dukungan penuh dalam tugasnya untuk kemajuan dan pengembangan Keuskupan Timika.

Sebelum pengangkatan ini, Keuskupan Timika mengalami sede vacante (kekosongan tahta uskup) selama lima tahun tujuh bulan sejak wafatnya Mgr. John P. Saklil.

Sebelum ditunjuk sebagai Uskup Keuskupan Timika, RP. Bernard Baru, OSA, menjabat sebagai Ketua Sekolah Tinggi Filsafat Teologi (STFT) “Fajar Timur” Jayapura.

Dengan pengangkatan ini, umat Katolik Keuskupan Timika menyambut dengan penuh sukacita dan mendoakan agar RP. Bernard Baru, OSA, dapat menjalankan tugas pastoralnya dengan penuh kebijaksanaan dan kasih. *** KOMSOS KEUSKUPAN TIMIKA

Keuskupan Timika

Official WEB Keuskupan Timika di kelola oleh Komisi Komunikasi Sosial

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button