PENDIDIKAN IMAN KRISTIANI MENJADI ROH PENGGERAK TUNGKU API KEHIDUPAN: TEMA KATEKESE ADVEN 2024 KEUSKUPAN TIMIKA
KEUSKUPANTIMIKA.ORG – Komisi Kateketik Keuskupan Timika dengan penuh perhatian dan rasa keprihatinan telah merumuskan bahan katekese untuk masa Adven 2024. Tema yang diangkat adalah “Pendidikan Iman Kristiani Menjadi Roh Penggerak Tungku Api Kehidupan.” Tema ini akan diperdalam melalui empat pertemuan selama empat pekan masa Adven mendatang.
Adapun empat subtema yang menjadi fokus perenungan di masa Adven 2024 ini adalah:
- Peran Keluarga dalam Pendidikan Iman Kristiani
- Sekolah sebagai Tempat Pendidikan Iman Kristiani
- Peran Komunitas Kristiani dalam Pendidikan Iman
- Pendidikan Iman Kristiani Menjadi Roh Penggerak Tungku Api Kehidupan, Menuju Bethlehem
Pemilihan tema ini berasal dari pergumulan Tim Pastoral (Timpas) terkait situasi pendidikan, khususnya pendidikan iman, di wilayah Keuskupan Timika. Tema ini dibahas dalam Rapat Timpas Keuskupan Timika pada bulan Oktober 2024 sebagai respons terhadap tantangan yang dihadapi dalam pendidikan iman di wilayah ini.
Kegiatan perumusan bahan katekese ini diadakan pada tanggal 4 hingga 8 November 2024 di Rumah Retret Loresa, kompleks Biara TSM, SP3, Timika, Papua Tengah. Harapannya, tema ini dapat menjadi sarana untuk menggugah semangat umat dalam menghidupi iman Kristiani di tengah kehidupan sehari-hari, serta memperkuat peran keluarga, sekolah, dan komunitas dalam mendidik generasi muda untuk menjalani hidup yang lebih bermakna dan penuh iman. *** JIMMY & ALLO